03 Mei 2008

Wajah Baru TIB

taketheinternetback.com kini hadir dengan tampilan baru yang lebih menarik. Tampilannya lebih tenang dan teduh dengan desain halaman yang lebih sederhana dengan paduan corak putih dan biru laut yang tenang.

Namun dibalik ketenangan ini, saya menjadi sedikit agak gusar karena saat ini TIB menerapkan standar pencapaian yang cukup tinggi. Kalau dulu minimum pencapaian adalah $20 sekarang telah berubah menjadi $50. Selain itu, e-mail yang mereka kirimkan kepada saya menjadi sedikit berkurang dan satu hal lagi TIB belum berniat melakukan penambahan model pembayaran selain dengan satu-satunya cara yakni dengan mengirimkan cek untuk diuangkan ke Bank terdekat atau melalui PayPal. Untuk dapat dikategorikan sebagai member aktif Anda terlebih dahulu yakni harus sering melakukan klik konfirmasi e-mail pada e-mail yang kita terima.

Oke, terus semangat meraup dolar demi dolar diinternet ya!

30 Maret 2008

PTC Dengan Liberty Reserve

Karena kesibukan aktifitas akhir-akhir ini saya jadi jarang posting. Maklumlah karena jadwalnya keluar masuk hutan dan naik turun gunung melakukan survey dan penelitian diperkampungan yang tidak terdapat akses internetnya.

Terlalu lama dalam petualangan ternyata membuat uang dikantong menjadi menipis jadi terpaksa deh ketika sudah kembali keperadaban saya harus fight lagi berjuang habis-habisan melakukan klik demi klik diarena PTC yang saya cintai. Hehehe...

Secara pribadi saya sangat menyukai PTC dikarenakan sifatnya yang selalu dinamis dan ada unsur "bekerja" didalamnya (ini jelas beda dengan PPC yang saya anggap terlalu pasif walaupun harus saya akui bahwa PPC-lah sumber uang yang paling besar perolehannya).

Kali ini saya ingin sharing tentang PTC yang bisa melakukan pembayaran melalui Liberty Reserve (LR). Mungkin ini sekaligus ingin menanggapi comment dari saudara pi-ton (jgn lupa link balik saya ya, hehehe...) tentang PTC yang saya ikuti dengan menggunakan pembayaran di LR.

Sebenarnya saya jarang menggunakan LR sebagai media pembayaran di PTC padahal kalau saya analisa, LR adalah media pembayaran yang sangat aman dikarenakan sistem keamanannya yang berlapis seperti adanya login PIN, Password dan Security PIN.

Eh, kok jadi ngomongin LR ya? Oke deh, ini nih PTC yang saya ikuti namanya : AdsToBux.

Nih, saya kutipkan infonya :
Here is some of what AdsToBux.com offers
  • Membership is FREE.
  • Earn $0.002 per link clicked.
  • Premium Member earn $0.003 per link clicked.
  • Earn $0.001 for each referral click.
  • Paid to Promote $0.10 CPM.
  • 1 Year Premium Membership is only $20.00
  • 10 Referrals is only $1.00
  • Payment is processed through Liberty Reserve, E-Gold and MoneyBookers.
  • Payment requests will be processed every week.
  • The minimum payout is $1.00

14 Maret 2008

Tawaran Visa Gift Card Gratis.

Ketika iseng-iseng melakukan acara blogwalking, saya bertamu ke blog seorang teman yang bercerita tentang sebuah situs PTC yang dapat melakukan withdrawl dengan memberikan Visa Gift Card selain pembayaran dengan standar payment processor di Internet.

Sebagai seorang pegumpul dollar dari internet, sayapun mencoba mendaftarkan diri ke situs paid to click yang bersangkutan. Proses pendaftarannya saya nilai cukup mudah dan tidak berbelit. Tampilan situsnyapun sederhana dan tidak berat untuk diload. Mungkin yang agak mengecewakan adalah jumlah iklan yang tersedia bagi free member per harinya menurut saya sangat sedikit.

Saya belum berani melakukan review yang mendalam terhadap situs ini dikarenakan masih sedikitnya informasi yang saya peroleh namun jika Anda cukup tertarik Anda dapat bergabung ke buddypond.com.

PS : Jika Anda mengetahui situs ini tidak berkompeten ataupun berindikasi scam mohon beri tanggapannya ya (dengan bukti akurat tentunya) agar postingan ini saya cabut sehingga kawan-kawan lain tidak menjadi korban penipuan.

08 Maret 2008

Sumber Uang Internet Bagi Yang Tidak Punya PayPal.

Ketika kemarin saya menerima kiriman kartu debit MasterCard dari Payoneer, saya jadi berfikir bahwa ini adalah alat pembayaran yang paling tepat bagi orang seperti saya yang tidak ingin dipusingkan dengan rekening bank apalagi tipe PayPal yang harus Verified untuk melakukan withdrawl. Sederhana dan tidak berbelit-belit, kartu langsung diterima dirumah, lakukan pekerjaan online dan ... tinggal menggesek ke mesin ATM terdekat. Wow... sesuai tipe saya banget yang pemalas pergi ke Bank (kecuali kalo ngeliat si Mbak Teller yang jernih jadi gak males sih). Terus terang aja nih, sampai hari ini saya belum punya rekening bank :(... Kalo dulu masih kuliah sih masih punya soalnya wajib buat pembayaran uang kuliah.

Jadi ngelantur nih...

Oya, dari hal tersebut diatas akhirnya saya berfikir untuk menambah pundi-pundi duit saya di Kartu Debit MasterCard. Ternyata banyak kok program yang mau melakukan pembayaran ke rekening kita ke Kartu Debit MasterCard. Dan yang paling penting, semua program yang saya ikuti memiliki syarat wajib : GRAAATIIIS!!! Beberapa program yang saya ikuti adalah :

1. Paid To Click dari Bux.To.
(Wow... gak banyakkan PTC yang kayak gini!) Berikut gambar yang diambil langsung dari TKP :
Klo berminat silahkan daftar bux.to sekarang. (Gak dipaksa lho...)



2. Paid To Affiliate dari FriendFinder
(Asyik... ngedate dapet duit! Asyik...asyik... :) )

3. Paid To Be A Freelancer Worker di ODesk.
(Woi... yang masih pengangguran! Hihihi... cari kerjaan online aja di ODesk! Dijamin kalo kita punya hasil kerjaan berkualitas, pasti dibayar deh! Memuaskan!).

4. Paid To Review dari ReviewMe.
(Nah... bagi Anda yang punya bakat menulis melakukan review diblog yang Anda miliki, situs ini menyediakan pembayaran langsung ke kartu debit MasterCard Anda.)


Sebenarnya masih banyak lagi neh... entar kalo ingat saya review lagi deh.

25 Februari 2008

MasterCard dari Payoneer

Setelah bergabung di FriendFinder satu bulan yang lalu, akhirnya Kartu Debit MasterCard dari Payoneer tiba juga kerumah melalui Pos. Dalam Amplop yang bertuliskan alamat pengirim dari :

Payoneer Inc 4
10 Park Avenue - 15th Floor
New York, NY 10222

terdapat dua buah surat. Surat pertama berisi tentang pemberitahuan Aktivasi sedangkan surat yang kedua berisikan tentang Terms and Conditions.

Siangnya saya segera melakukan aktivasi online di www.payoneer.com, simple dan menyenangkan sekali prosesnya. Malamnya saya mencoba melihat kondisi account, wes... udah keisi rupanya. Makasih ya buat Anda yang sudah bergabung melalui refferal saya. Ayo, terus berusaha mengisi pundi-pundi kartu debitnya dari FriendFinder! Entar kalo udah banyak, jangan lupa ajak saya makan-makan ya? Hehehe... Lumayankan hasil dari FriendFinder ini. Makanya sering-sering berkunjung kemari untuk dapat informasi tentang program-program penghasil dollar tanpa modal sepeserpun.

Oya, sebagai pemberitahuan buat Anda yang sudah bergabung di FriendFinder melalui saya dan menggunakan Payoneer sebagai alat penerima pembayarannya (sekalian juga mau menjawab email dari saudari (atau saudari? Dani) yang barusan join dan bertanya soal Payoneer ke PayPal, ini yang bisa saya sampaikan : Kartu Debit Payoneer MasterCard hanya bisa digunakan untuk Verifyed saja di PayPal tetapi tidak untuk Withdrawl. Setahu saya baru kartu debit berlogo visa dari Bank Niaga saja yang bisa digunakan.

Balik lagi soal surat. Surat kedua yang saya terima tadi salah satunya berisi data tentang fee dari payoneer sebagai berikut :

Card Application Processing

No Charge

Online Account Access

No Charge

Card Activation (Card shipped within USA)

$9.95

Card Activation (Card shipped outside USA)

$19.95

Replacement Card Activation (Card shipped within USA)

$9.95

Replacement Card Activation (Card shipped outside USA)

$19.95

Expedited Card Shipping

Based on Ship method

Monthly Maintenance

$ 3.00

ATM withdrawl Fee** (within USA)

$ 1.35

ATM withdrawl Fee* (non USA)

$2.15

ATM withdrawl Decline

$0.90

ATM Balance Inquiry

$0.90

Card to Card Transfer (within same card account)

$3.00

Card to Card Transfer

$5.00

Card Account Closure

$5.00

Card to US Bank Account transfer

$5.00

Loading a card via ACH (US Bank account only)

$5.00

Visa

3.5% of load amount

MasterCard

3.5% of load amount

Cash deposit slips

$5.00

Cash load

$3.95

*While attempting a transaction at an ATM, you may be changed a fee, in addition to the fees noted above, by the ATM owner or operator. Such fees may be changed even if you do not complete a withdrawl.

Segitu dulu deh informasinya.

27 Januari 2008

Recehan Dari Internet.

Wah, ternyata udah lama juga gak nulis nih. Sekedar isi absen ah. Oya, kalau anda mau ikut ngutip recehan dari internet, berikut beberapa program yang saya ikuti (sebenarnya masih banyak lagi lho) yang pasti sih bukan scam alias penipu. Yah... biarpun receh gak apa-apalah itung-itung buat bayar tagihan internet bulanan aja udah lumayan kok. ;) Kalau Anda tertarik untuk mengutip recehan dari internet silahkan klik aja banner yang anda suka untuk bergabung. Good Luck!

no-minimum.com







Opt-in Email Advertising & Marketing